Simalungun/CentraljNews.com
Pendamping Program Keluarga Harapan (PKH) Kecamatan Jorlang Jataran tidak transparan kepada media tentang siapa saja warga yang menerima manfaat.
Penerima manfaat PKH Banyak kejanggalan atas kinerja Pendamping PKH Kecamatan Jorlang Hataran, hal itu didasari laporan warga ada perangkat nagori yang menerima manfaat program PKH dan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT).
Berdasarkan penelusuran awak media dilapangan ditemukan beberapa perangkat nagori yg menerima bantuan PKH dan BPNT, padahal masih banyak warga yang lebih layak menerima bantuan tersebut.
Perangkat nagori penerima bantuan itu di temukan pada hari jumat, 10 juli 2020 saat awak media monitoring langsung ke beberapa nagori di kecamatan Jorlang Hataran.
Saat memonitoring ke beberapa nagori, awak media menemukan perangkat nagori menerima bantuan PKH dan BPNT, awak media pun langsung mengkonfirmasi kepada pendamping PKH Kecamatan Jorlang Hataran inisial ES dan DS melalui telepon seluler, namun mereka tidak mau mengangkat telepon selulernya begitu juga dengan SMS yang dilayangkan juga tidak dibalas.
Sampai berita ini di meja redaksi dan diterbitkan tetap tidak ada balasan dari kedua pendamping PKH Kecamatan Jorlang Hataran tersebut.MPA
Andry Napitupulu minta Stopkan Aktivitas Supermarket Irian Siantar
Pematangsiantar. Salah satu Aktivis Mahasiswa Siantar-Simalungun angkat bicara terkait keresahan masyarakat atas berdirinya Supermarket dan Departement (Dept) Store Irian di...
Read more