CentraljNews.com_Simalungun – Kapolres Simalungun AKBP Ronald F.C Sipayung, S.H., S.I.K., M.H., bersama Personil Polres Simalungun melaksanakan Police Goes to School di SMA Negeri 1 Plus Raya Jalan Sutomo No.68A, Sondi Raya, Raya, Simalungun, Kec. Raya, Kabupaten Simalungun, Sumatera Utara, Pada Jumat, 26/10/2023 Pukul 07.00 Wib s.d selesai.
Peserta yang mengikuti kegiatan, Kapolres Simalungun AKBP Ronald F.C Sipayung, S.H., S.I.K., M.H., Plt Kapolsek Raya Iptu Bernard Napitupulu, Kasat Narkoba Polres Simalungun AKP Adi Haryono, SH., Personel Polres Simalungun., Sedangkan Struktur Sekolah yang hadir, Kepala sekolah Drs. Demeanto Purba M.Si., Mewakilin Kacapdis Pendidikan Provsu Mohd. Ikhsan Lubis., Wakasek Kurikulum Drs. Melianson Purba., Guru – Guru Sma Negeri 1 Plus Raya, Siswa dan Siswi SMA Negeri 1 Plus Raya.,
Kapolres Simalungun bersama Personel Polsek Pamatang Raya dan Polres Simalungun hadiri di SMA Negeri 1 Plus Raya, pada hari Jumat, 27 Oktober 2023 sekira Pkl.07.00 WIB, untuk melaksanakan Upacara rutin dan menyampaikan edukasi wawasan kebangsaan dengan melakukan kegiatan bersama di lingkungan pendidikan Sekolah.
Pihak Sekolah dan Para peserta didik merasa senang dan bangga bahwa Bapak AKBP Ronald F.C Sipayung, S.H., S.I.K., M.H., saat ini telah menjadabat Kapolres Simalungun, dengan hadirnya Bapak Kapolres bersama Para Pejabat dan Personel Polres Simalungun dan kegiatan Upacara ditengah-tengah para peserta didik dan para guru menjadi semangat tersendiri dalam meningkatkan wawasan kebangsaan, nilai-nilai toleransi dan cinta tanah air guna mendukung Memantapkan Pemeliharaan Kamtibmas di Wilayah Kabupaten Simalungun;
Pihak Pengurus Sekolah SMA Negeri 1 Plus Raya siap mendukung Polres Simalungun dalam melaksanakan dan mensukses kan kegiatan Pemilihan Umum yang damai dan kondusif, serta Peserta didik Siswa dan siswi sama-sama menjaga diri, keluarga dan anggota keluarga untuk tidak terlibat dalam penyalah gunaan narkoba serta tetap merawat keamanan dan ketertiban dalam bermasyarakat;
Police Goes to School merupakan sebuah program gagasan Polri untuk memberikan kegiatan pendidikan di sekolah oleh anggota Polri melalui metode sosialisasi, ceramah, seminar, dan metode lainnya. Di samping itu, Police Goes to School dilaksanakan sebagai upaya memupuk kedekatan dengan masyarakat khususnya para pelajar.
Kegiatan ini dilaksanakan untuk memberikan edukasi terkait nasionalisme kepada para pelajar serta sebagai langkah untuk memupuk tali silaturahmi dan kedekatan antara Polri dengan pelajar yang merupakan generasi penerus bangsa.
Kegiatan ini memiliki segudang manfaat bagi generasi muda, kita harapkan dengan ini dapat memberikan edukasi dan sosialisasi, karena ini bertujuan memajukan generasi penerus bangsa dan masyarakat luas. (Caesar)