Wujud Kepedulian Keluarga Besar Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas) Kabupaten Simalungun terhadap warga korban kebakaran, Pantas Rapiando Sihombing bersama personil akhirnya memberikan bantuan sembako, Kamis (19/06/2020) sekira jam 10.00 wib.
Dihadapan warga keluarga korban, Pantas Rapiando Sihombing menyampaikan kegiatan yang dilakukan ini merupakan sebagai wujud kepedulian terhadap sesama warga yang terkena musibah kebakaran.
“Bantuan yang kita berikan ini, merupakan wujud kepedulian kami kepada masyarakat. Harapan kami semoga bantuan sembako ini, bisa bermanfaat dan dapat membantu untuk mengurangi beban kita (korban,red) kebakaran rumah,” bilangnya.
Dalam kesempatan tersebut pihaknya juga berpesan dan memberikan himbauan kepada warga lainnya agar tetap menggunakan masker apabila melakukan aktivitas di luar rumah, jaga kebersihan dan jaga jarak sebagai upaya untuk memutus mata rantai penyebaran Covid 19.
Sekedar mengingatkan Peristiwa kebakaran rumah milik warga terjadi di Purba Dolok, Dusun I, Nagori Tongah, Kecamatan Purba, Kabupaten Simalungun, Rabu 17 Juni 2020 sekira jam 06.30 WIB.
Adapun warga sebagai pemilik rumah yang terbakar diantaranya, Rotua Purba (65), Mak Jonli Sitio (63), Layas Purba (67), Kartolo Purba (67), Marsudin Silalahi (60), Pak Nardo Purba (50) dan Maras Purba (50).Rcdo
Polsek Bangun Sukses Mediasi Kasus Penganiayaan Supir Angkot: Kesepakatan Damai Melalui Restorative Justice
Simalungun/CentraljNews.Com Polsek Bangun Resor Simalungun berhasil menyelesaikan kasus dugaan penganiayaan yang sempat viral di media sosial melalui pendekatan Restorative Justice...
Read more